Pages

Kamis, 05 September 2013

Evolusi :v

Tahu gak? dulu waktu usia kita masih sekitar 7 tahunan, waktu bermain itu bisa dikatakan setiap saat. Gak kenal waktu! Siang pun merupakan waktu yang cocok untuk sekedar berkumpul dengan geng sekompleks untuk membicarakan hal-hal aneh tontonan minggu lalu. Ada yang semangat 45 buat ngasi komentar tentang kartun televisi episode terbaru. Tak kalah dengan gaya yang dipraktikkannya, kecepatan bicara dan gerakan meniru gaya para karakter kartun pun berbanding lurus. Nggak ada malunya, meskipun harus meragain adegan paling ekstream sperti jungkir balik sekalipun. Siang hari bikin gaduh di depan rumah tetangga dan ujung-ujungnya si empunya rumah ngomel-ngomel sambil ngejer-ngejer dengan sendal sebelah dan mengangkat sapu ijuk yang bersandar di samping rumah. Haahaa, bukan hanya itu. Di kala lapar datang melanda, segala jenis buah-buahan di pekarangan rumah orang pun kena jadi sasaran berikutnya. 

sasaran utama

Puas bermain dan makan gratis tiba waktu ashar untuk pergi mengaji ke musholla. Banyak perkumpulan mulai berhadap-hadapan.Bentrok antar geng kompleks perumahaan sudah sering terjadi. Dan ya, paling-paling yang kalah bakalan pulang sambil mewek dan bilang gini " Awas kamu, aku bilangin kakak aku!" Ancaman yang paling lumrah dan tampaknya cukup untuk menggertak lawan. Setiba di rumah, semua kekalahan bentrok pun dilaporkan. Ehh, alih-alih dapat dukungan malah tambah di cemooh " ya elah, kamu gitu aja kalah, pukul ininya dan bla bla bla". Sang kakak yang Omdong (omong doang) ternyata punya pengalaman yang nggak jauh-jauh beda sama si adik yang mewek itu.Si Ibu pun memperingatkan dari pada kelahi kalah terus mending jangan diladenin.Besoknya, bukannya gak jera jua si anak tetep ngotot mau keluar main. Aduhh, pake maksa juga. Siang hari bukannya istirahat malah nyiapin senjata buat tempur di pengajian. Mulai dari, sarung yang digulung-gulung, batang pisang dan tentunya ketapel.

Yaah, semua begitu cepat berubah bukan. Sekarang siang hari merupakan waktu yang sangat berharga. Alih-alih untuk tidur siang, persiapan les ini itu, bikin tugas ini itu, dan hal ini justru merupakan hal yang sangat "menyebalkan" bagi sebagian siswa.Dulu meskipun dipaksa-paksa juga buat istirahat, tetep aja ngotot mau keluar buat main. Lah sekarang, mau istirahat bakalan telat buat persiapan les ini itu ntar sore.
Dan akhirnya terlintaslah pikiran untuk membolos dengan alasan terlanjur molor.



Yoyoyo!!! itu deh evolusi waktu yang kita butuhkan.
Semoga kita bisa menikmati setiap detik dalam hidup kita^^

Bye--Bye--

0 komentar:

Posting Komentar